Smartfren Buka Pemesanan Resmi iPhone 7 di Indonesia, Catat Tanggalnya !!
Smartfren Buka Pemesanan Resmi iPhone 7 di Indonesia, Catat Tanggalnya !!

Smartfren Buka Pemesanan Resmi iPhone 7 di Indonesia, Catat Tanggalnya !!

Smartfren Buka Pemesanan Resmi iPhone 7 di Indonesia, Catat Tanggalnya !!

Smartfren Buka Pemesanan Resmi iPhone 7 di Indonesia, Catat Tanggalnya !!

 

Smartfren Buka Pemesanan Resmi iPhone 7 di Indonesia, Catat Tanggalnya !! – Kamu ingin beli iPhone 7 resmi di Indonesia? Tentu iyaa…kehadiran iPhone 7 dan iPhone 7 Plus sudah sangat dinanti oleh Apple Fanboy di Indonesia. Setelah absen beberapa waktu karena terganjal masalah aturan Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) dan beberapa rumor sempat datang dan pergi seputar tanggal rilisnya, terutama setelah pemerintah Indonesia resmi bekerjasama dengan Apple. Akhirnya datang juga kabar yang meggembirakan.

Kabar baiknya adalah sekarang ini proses pemesanan Pre-Order iPhone 7 akan segera bisa dilakukan. Ini adalah pemesanan pre-order resmi pertama di Indonesia. Jadi kita tidak perlu lagi membeli iPhone 7 dari luar negeri.

Pagi ini, laman operator Smatfren  dalam halaman web resmi merilis halaman pemesanan (pre-order). Smartfren, adalah salah satu operator yang membuka pemesanan awal atau pre-order iPhone 7.. Dalam halaman tersebut tertulis bahwa Smartfren terdaftar sebagai Official Telco Partner.

Jadi kapan kamu bisa memesan iPhone 7 di Indonesia dari jalur operator Smartfren ini? Catat tanggalnya yaa….

 

Register to get more information on iPhone 7. Pre-Order from 24 Mar 2017

 

Masa pendaftaran untuk pemesanan ini sudah dibuka dan akan segera dimulai tanggal 24 Maret 2017 alias minggu depan. Jadi tunggu apa lagi?

Pengguna hanya perlu mengirimkan data pribadi yang diperlukan seperti Nama, Email dan juga nomor telepon. Tidak ada penjelasan lebih lanjut mengenai sistem pemesanan yang digunakan.

Yaitu apakah menggunakan sistem seperti di Apple Online Store – pesan, bayar dan barang akan dikirim ke rumah atau ambil di Apple Store. Atau mungkin hanya berupa pemesanan dan tetap harus mengambil di tempat yang ditunjuk dan melakukan pembayaran di tempat. Naah itu yang belum diketahui dengan jelas..

Meskipun Smartfren sudah membuka pemesanan iPhone 7, sementara itu untuk pihak Apple Authorized di Indonesia, belum ada yang memberikan bocoran rilis tanggal peluncuran iPhone 7 di Indonesia.

Satu hal yang pasti, jika iPhone 7 sudah bisa dipesan dengan jalur pre-order resmi maka itu artinya tidak lama lagi iPhone 7 akan segera hadir di Indonesia dalam waktu dekat. Bagaimana dengan iPhone SE atau perangkat iPad dengan koneksi LTE? Kita tunggu update info selanjutnya ya!

 

About applegeekz

Check Also

Cara Mengatasi Sinyal Hilang di iPhone

Cara Mengatasi Sinyal Hilang di iPhone

Sinyal yang hilang atau lemah di iPhone dapat menjadi masalah yang menjengkelkan, terutama ketika kita …